Matius 5: 1 – 12

Orang-orang mengejar kebahagiaan dengan berbagai macam cara dan mencarinya pada berbagai macam tempat. Namun sayangnya usaha mereka berakhir dengan kekecewaan, dan siklus mengejar kebahagiaan ini berulang terus menerus seperti komidi putar. Pada bacaan kita hari ini, kita dapat memahami bagaimana Yesus menjelaskan segala sesuatu tentang Kerajaan Allah kepada murid-muridNya (Matius 5:2). Sabda Bahagia ini dengan jelas ditujukan bagi mereka yang telah menyatakan kesetiaannya kepada Kristus.

Sabda Bahagia ini tidak menunjukkan bagaimana cara seseorang memulai relasi dengan Tuhan, namun memaparkan karakteristik yang dimanifestasikan oleh seseorang yang memiliki hubungan dengan Tuhan. Dalam konteks ini, Yesus menunjukkan kita jalan menuju kehidupan yang benar-benar diberkati yang berbeda dengan pandangan dunia. Kenyataannya, apa yang Yesus katakan tentang berkat sejati dapat menimbulkan perbedaan pendapat dan ketidaknyamanan bahkan di kalangan Kristiani sendiri. Karena jalan Tuhan yang berbeda dengan jalan dunia, hal ini menjadi sebuah tantangan bagi kita untuk dapat menerima pengajaran tersebut. Dan kita tathu bahwa jalan Tuhan selalu lebih baik daripada jalan dunia. Bacaan kita hari ini memberikan tiga wawasan penting yang tidak dapat ditawar lagi: 1.

Mengenal dan menanggapi dengan benar Dia yang mengundang Diundang oleh seseorang menunjukkan bahwa kita penting baginya. Apalagi undanganNya adalah bukan undangan biasa, melainkan undangan Ilahi. 2. Memahami undangan yang menentukan hidup ini. Yesus mengundang kita untuk menerima cara hidup yang baru. Dia datang bukan untuk membentuk suatu agama baru. Dia datang agar kita dapat berhubungan dengan Tuhan secara benar. Dan ini sesungguhnya adalah berkat terbesar yang diberikan kepada kita. Jalan terbaik adalah mengikut Yesus dan pengajaranNya.

Harus ada kemauan untuk membuang cara yang lama dan memakai cara yang baru. Roma 12:2 mengatakan bahwa transformasi spiritual hanya terjadi melalui perubahan cara berpikir. 3. Bagaimana undangan ini dapat membuat perbedaan besar dalam hidup kita? Tidak ada berkat yang lebih besar daripada mengenal Kristus dan memiliki hubungan dekat secara pribadi dengan Tuhan dan Penebus kita. Dengarkanlah apa yang Yesus katakan kepada semua orang yang menanggapi panggilanNya. Mereka akan dihibur, mewarisi bumi, dipuaskan, menerima belas kasihan, disebut anak-anak Allah, mewarisi kerajaan surga dan melihat Allah. Upah kita besar di surga.

Cara hidup ini adalah satu-satunya cara menuju kebahagiaan. Berkat-berkat ini memberikan kekekalan sebagai ganti kebahagiaan sementara duniawi. Oleh karena itu kita harus bertekad untuk selalu memprioritaskan mengenal, mengasihi dan melayani Kristus saja!

29 Januari 2023

Pdt. Jeremiah Kong

*Untuk Kalangan Sendiri – for Non-Moslem Only

gkbikl
Author: gkbikl

Gereja Kristen Berbahasa Indonesia Kuala Lumpur

Leave a Reply